My Blog List

My Blog List

link Facebook "Doel Mahessa Jeenar"

Thursday, December 11, 2014

Beberapa hal yang kurang baik untuk di-posting ke Facebook atau media sosial lainnya,dan berikut alasanya :

  1. Oleh :Abdoel Munawar
Tanggal lahir Anda dan keluarga
Biasanya kita akan senang mendapatkan ucapan selamat ulang tahun dari teman-teman di Facebook. Tentunya hal itu membuat Anda terkesan ketika mengetahui banyak orang yang ingat dan memperhatikan serta peduli dengan hari kelahiran Anda. Tapi masalahnya adalah hal ini memberikan peluang kepada hacker untuk mencuri identitas pribadi Anda. Ada baiknya untuk tidak mencantumkan tanggal lahir. Namun bila itu dirasa perlu, cukup cantumkan tahun kelahiran Anda saja. 
Status hubungan.
Para ahli cybersecurity menyarankan kepada para pengguna internet untuk tidak mencantumkan status hubungan di akun media sosial mereka. Karena hal itu memungkinkan penguntit mengetahui apakah Anda memiliki pasangan atau tidak. Jika Anda mengubah status hubungan menjadi single, maka akan memberikan lampu hijau bagi para penguntit. Hal ini juga memungkinkan mereka untuk mengetahui bahwa Anda mungkin sedang sendirian di rumah. 
Informasi keberadaan Anda
Mungkin maksudnya pamer kepada teman-teman media sosial Anda bahwa Anda berada di tempat-tempat tertentu yang membuat teman Anda iri, dengan menggunakan fitur location tagging di Facebook yang memungkinkan orang lain mengetahui dimana Anda berada. Masalahnya adalah bahwa Anda baru saja mengatakan kepada semua orang bahwa Anda sedang berlibur tidak ada di rumah. Jika Anda memberikan informasi berapa lama perjalanan liburan Anda, maka itu sama saja membiarkan pencuri mengetahui berapa banyak waktu yang mereka miliki untuk merampok rumah Anda. Disarankan untuk tidak memberikan informasi di mana Anda berada. Anda dapat meng-upload foto liburan ketika Anda ketika sudah berada di rumah. 
Informasi kesendirian
Bagi sebagian orangtua, mereka tidak ingin orang lain tahu bahwa anak-anaknya sedang sendirian di rumah. Jangan memberikan informasi kepada orang lain bahwa Anda sedang berada sendirian di rumah, terlebih lewat Facebook. Anda mungkin berpikir hanya teman-teman yang melihat status Anda. Namun jika akun Facebook teman Anda telah di-hack, orang lain bisa melihat status Anda. Alangkah baiknya untuk tidak mem-posting status apapun yang tidak ingin orang asing mengetahuinya.
Foto dan nama anak
Berdasarkan penelitian 9 dari 10 orangtua mem-posting nama dan tanggal lahir anak mereka ke Facebook setelah melakukan persalinan di rumah sakit. Mereka biasanya langsung mengupload gambar anak-anak mereka dan men-tag-nya ke teman-teman, saudara serta kerabat mereka. Informasi ini sebenarnya sangat riskan karena membuka kesempatan bagi orang jahat untuk menculik anak Anda. Untuk melancarkan aksinya, mereka bisa menggunakan nama anak Anda serta nama-nama kerabat dan teman-teman Anda untuk membangun kepercayaan kepada pihak rumah sakit. Jika Anda ingin mem-posting foto anak-anak Anda ke Facebook, setidaknya jangan memberikan informasi identitas pribadi seperti nama lengkap dan tanggal lahir anak. Kemudian jangan tag foto anak ke teman-teman atau kerabat Anda. 
Update status dalam keadaan emosional
Ketika Anda sedang emosi karena ada masalah dengan orang lain, sebaiknya Anda jangan menuangkan tulisan emosi tersebut ke media sosial karena orang akan bisa menilai bahwa Anda orangnya tempramen dan kalau Anda sedang melamar pekerjaan bisa tidak diterima bekerja hanya gara-gara update status. Selain itu jika Anda memposting status dengan nada emosi seperti mengancam, teror dan lain sebagainya akan berurusan dengan aparat kepolisian. 
Memposting Informasi Rahasia
Sebaiknya di akun facebook jangan sekali-kali memposting informasi rahasia seperti nomor PIN ATM, password atau informasi penting lainnya di media sosial. Selain itu jangan pula menyebarkan informasi rahasia teman, atasan, perusahaan di media sosial karena bisa berdampak pada pencemaran nama baik. 
  1. Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat bagi Anda semua.

Saturday, December 6, 2014

DAFTAR NAMA NAMA GUNUNG SE PULAU JAWA DAN NAMA 10 GUNUNG TERTINGGI DI PULAU JAWA

Oleh : ABDOEL MUNAWAR

Assalamu alaikum Sobat Bloger's
sekedar berbagi nich sob...,mungkin sobat semua pada pengen tahu berapa sih jumlah gunung yang berjejer sepanjang pulau jawa,,...nach sekarang ane mencoba membuat daftarnya nich soob..,mudah2an bisa membantu sobat Bloger's khususnya pecinta dan penikmat alam di seluruh Nusantara,,yang pengen memilih salah satu gunung sebagai target pendakian...


1.Jawa Barat
  1. Gunung Ciremay 3,078 mdpl. Kab. Majalengka
  2. Gunung Pangrango 3,019 mdpl. Kab. Cianjur
  3. Gunung Gede 2,958 mdpl. Kab. Cianjur
  4. Gunung Cikuray 2,841 mdpl. Kab. Garut
  5. Gunung Papandayan 2,622 mdpl. Kab. Garut
  6. Gunung Kendang 2,608 mdpl. Kab. Bandung
  7. Gunung Patuha 2,434 mdpl. Kab. Bandung
  8. Gunung Malabar 2,321 mdpl. Kab. Bandung
  9. Gunung Guntur 2,249 mdpl. Kab. Garut
  10. Gunung Talaga Bodas 2,241 mdpl. Kab. Tasikmalaya
  11. Gunung Salak 2,211 mdpl. Kab. Bogor
  12. Gunung Bukit Tunggul 2,209 mdpl. Kab. Bandung
  13. Gunung Wayang 2,182 mdpl. Kab. Bandung
  14. Gunung Kencana 2,182 mdpl. Kab. Bandung
  15. Gunung Galunggung 2,168 mdpl. Kab. Tasikmalaya
  16. Gunung Waringin 2,140 mdpl. Kab. Bandung
  17. Gunung Masigit 2,078 mdpl. Kab. Bandung
  18. Gunung Tangkuban Perahu 2,076 mdpl. Kab. Bandung
  19. Gunung Tilu 2,040 mdpl. Kab. Bandun.g
  20. Gunung Mandalagiri 1,813 mdpl. Kab. Garut
  21. Gunung Sawal 1,784 mdpl. Kab. Ciamis
  22. Gunung Cakrabuana 1,721. mdpl Kab. Garut/Kab. Bandung
  23. Gunung Tampomas 1,684 mdpl. Kab. Sumedang
  24. Gunung Sedakeling 1,676 mdpl. Kab.Garut
  25. Gunung Calancang 1,667 mdpl. Kab. Bandung
  26. Gunung Mandalayang 1,663 mdpl. Kab. Garut/Kab. Bandung
  27. Gunung Karacak 1,638 mdpl. Kab. Garut/Kab. Tasikmalaya
  28. Gunung Endut 1,474 mdpl. Kab. Bogor
  29. Gunung Cuku 1,467 mdpl. Kab. Garut
  30. Gunung Malang 1,308 mdpl. Kab. Cianjur
  31. Gunung. Limbung 1,250 mdpl. Kab. Garut
  32. Gunung Gunung Kancana 1,233 mdpl. Kab. Cianjur
  33. Gunung Bangkok 1,144 mdpl. Kab. Tasikmalaya
  34. Gunung Halimun 1,089 mdpl. Kab. Garut

2.Jawa Tengah
  1. Gunung Slamet 3,428 mdpl. Kab. Banyumas
  2. Gunung Sumbing 3,371 mdpl. Kab. Wonosobo
  3. Gunung Sundoro 3,195 mdpl. Kab. Wonosobo
  4. Gunung Merbabu 3,142 mdpl. Kab. Boyolali
  5. Gunung Merapi 2,911 mdpl. Kab. Klaten
  6. Gunung Perahu 2,565 mdpl. Kab. Wonosobo
  7. Gunung Rogojembangan 2,177 mdpl. Kab. Banjarnegara
  8. Gunung Ungaran 2,050 mdpl. Kab. Semarang
  9. Gunung Muria 1,602 mdpl. Kab. Jepara
  10. Gunung. Rahtawu 1,522 mdpl. Kab. Jepara
  11. Gunung Simembut 1,308 mdpl. Kab. Purbalingga
  12. Gunung Joho 1,303 mdpl. Kab. Purbalingga
  13. Gunung Kumbang 1,216 mdpl. Kab. Brebes
  14. Gunung Kadaka 1,078 mdpl. Kab. Brebes

3.Jawa Timur
  1. Gunung Mahameru 3,676 mdpl. Kab. Lumajang
  2. Gunung Raung 3,332 mdpl. Kab. Bondowoso
  3. Gunung Arjuno 3,329 mdpl. Kab. Malang
  4. Gunung Lawu 3,265 mdpl. Kab. Ngawi
  5. Gunung Welirang 3,156 mdpl. Kab. Malang
  6. Gunung Argopuro 3,088 mdpl. Kab. Jember
  7. Gunung Kepolo 3,035 mdpl. Kab. Lumajang
  8. Gunung Suket 2,950 mdpl. Kab. Bondowoso
  9. Gunung Butak 2,869 mdpl. Kab. Kediri
  10. Gunung Merapi 2,800 mdpl. Kab. Banyuwangi
  11. Gunung Krincing 2,773 mdpl. Kab. Jember
  12. Gunung Kawi 2,651 mdpl. Kab. Blitar/Kab. Malang
  13. Gunung Liman 2,563 mdpl. Kab. Kediri
  14. Gunung Dorowati 2,556 mdpl. Kab. Kediri
  15. Gunung Jambangan 2,492 mdpl. Kab. Jember
  16. Gunung Bromo 2,393 mdpl. Kab. Probolinggo
  17. Gunung Gunung. Pendil 2,338 mdpl. Kab. Bondowoso
  18. Gunung Anjasmoro 2,277 mdpl. Kab. Malang
  19. Gunung Argowayang 2,198 mdpl. Kab. Malang
  20. Gunung Limas 2,162 mdpl. Kab. Kediri
  21. Gunung Willis 2,069 mdpl. Kab. Kediri
  22. Gunung Kelud 1,781 mdpl. Kab. Kediri/Kab. Blitar
  23. Gunung Lamongan 1,671 mdpl. Kab. Probolinggo
  24. Gunung Baluran 1,247 mdpl. Kab. Situbondo
  25. Gunung Gondanglegi 1,095 mdpl. Kab. Pacitan

10 GUNUNG TERTINGGI DI PULAU JAWA

1. Gunung Semeru (Mahameru) 3676 Meter

Gunung Semeru atau dikenal juga sebagai Mahameru adalah gunung tertinggi di pulau Jawa terletak 7°51’ – 8°11’ LS, 112°47’ – 113°10’ BT dan merupakan salah satu gunung berapi teraktif yang ada di Indonesia. Salah satu keunikan dari gunung ini ialah kawahnya selalu mengeluarkan letupan secara berkala setiap 15 – 20 menit sekali, menimbulkan kepulan asap abu bahkan kadang-kadang bercampur batu kerikil ke udara.jalurpendakiannya yang sering dilalui adalah ranupani
2. Gunung Slamet (3.428 meter)

Gunung Slamet adalah gunung berapi yang terdapat di Pulau Jawa, Indonesia. Gunung ini berada di perbatasan Kabupaten Brebes, Banyumas, Purbalingga, dan Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah, dan merupakan yang tertinggi di Jawa Tengah serta kedua tertinggi di Pulau Jawa. Terdapat empat kawah di puncaknya yang semuanya aktif.jalurpendakiannya adalah bambangan,kali wadas dan batu raden
3.Gunung Sumbing 3.371 meter

merupakan sebuah gunung yang terdapat di pulau Jawa, Indonesia. Gunung Sumbing mempunyai ketinggian setinggi 3.371 meter. Gunung ini terletak di tiga kabupaten yakni kabupaten Magelang, Temanggung dan Wonosobo .rute pendakian ada 2 yaitu garung dan cepit
4.Gunung Arjuna 3.339 meter

Gunung Arjuno (atau Gunung Arjuna, dalam nama kuna) terletak di Malang, Jawa Timur, bertipe Strato dengan ketinggian 3.339 m dpl dan berada di bawah Pengelolaan Tahura Raden Soeryo. Biasanya gunung ini dicapai dari tiga titik pendakian yang cukup dikenal yaitu dari Lawang, Tretes dan Batu.Gunung Arjuno dapat didaki dan berbagai arah, arah Utara (Tretes) melalui Gunung Welirang,dan arah Timur (Lawang) dan dari arah Barat (Batu-Selecta), dan arah selatan (Karangploso), juga dari kecamatan Singosari melalui desa Sumberawan. Desa Sumberawan adalah desa pusat kerajinan tangan di kecamatan Singosari, Malang dan merupakan desa terakhir untuk mempersiapkan diri sebelum memulai pendakian.
5.Gunung Raung 3332 meter

Gunung Raung adalah sebuah gunung yang besar dan unik, yang berbeda dari ciri gunung pada umumnva di pulau Jawa ini. Keunikan dari Puncak Gunung Raung adalah kalderanya yang berbentuk elips dengan kedalaman sekitar 500 meter dalamnya, yang selalu berasap dan sering menyemburkan api dan terdapat kerucut setinggi kurang lebih 100m.Gn.Raung termasuk gunung tua dengan kaldera di puncaknya dan dikitari oleh banyak puncak kecil, menjadikan pemandangannya benar-benarmenakjubkan.jalur pendakianya kabupaten bondowoso (desa sumber wringin)
6.Gunung Lawu 3.265 meter

Gunung Lawu terletak di Pulau Jawa, Indonesia, tepatnya di perbatasan Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur. Status gunung ini adalah gunung api “istirahat” dan telah lama tidak aktif, terlihat dari rapatnya vegetasi serta puncaknya yang tererosi. Di lerengnya terdapat kepundan kecil yang masih mengeluarkan uap air (fumarol) dan belerang (solfatara). Gunung Lawu mempunyai kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan hutan Ericaceous.Gunung Lawu memiliki tiga puncak, Puncak Hargo Dalem, Hargo Dumiling dan Hargo Dumilah. Yang terakhir ini adalah puncak tertinggi. jalur pendakian yang terkenal cemoro sewu,cemoro kandang dan candi cetho
7.Gunung Welirang 3.156 meter

Gunung Welirang (atau Walirang, nama kuna) merupakan sebuah gunung yang terdapat di Jawa Timur, Indonesia. “Welirang” dalam bahasa Jawa berarti belerang. Gunung Welirang mempunyai ketinggian setinggi 3,156 meter dan memiliki kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan Hutan Ericaceous atau hutan gunung.
8. Gunung sindoro 3150 meter

Gunung Sindara, biasa disebut Sindoro, atau juga Sundoro merupakan sebuah gunung volkano aktif yang terletak di Jawa Tengah, Indonesia, dengan Temanggung sebagai kota terdekat. Gunung Sindara terletak berdampingan dengan Gunung Sumbing.
Kawah yang disertai jurang dapat ditemukan di sisi barat laut ke selatan gunung, dan yang terbesar disebut Kembang. Sebuah kubah lava kecil menempati puncak gunung berapi. Sejarah letusan Gunung Sindara yang telah terjadi sebagian besar berjenis ringan sampai sedang (letusan freatik).
Hutan di kawasan Gunung Sundoro mempunyai bertipe hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan Hutan Ericaceous atau hutan gunung.jalur pendakian kledung dan jalur sigedang tambi
9. Gunung Merbabu 3142 meter

Gunung Merbabu terletak di jawa tengah dengan ketinggian 3.142M dpl pada puncak Kenteng Songo. Gunung Merbabu berasal dari kata “meru” yang berarti gunung dan “babu” yang berarti wanita. Gunung ini dikenal sebagai gunung tidur meskipun sebenarnya memiliki 5 buah kawah: kawah Condrodimuko, kawah Kombang, Kendang, Rebab, dan kawah Sambernyowo.Terdapat 2 buah puncak yakni puncak Syarif (3119m) dan puncak Kenteng Songo (3142m). Puncak Gn.Merbabu dapat ditempuh dari Cunthel, Thekelan, (Kopeng / Salatiga) Wekas (Kaponan / Magelang) atau dari selo (Boyolali). Perjalanan akan sangat menarik bila Anda berangkat dari jalur Utara (Wekas, Cunthel, Thekelan) turun kembali lewat jalur selatan (Selo).
10.Gunung argopuro 3088 meter

Gunung Argapura merupakan sebuah gunung yang terdapat di pulau Jawa, Indonesia. Gunung Argapura mempunyai ketinggian setinggi 3.088 meter. Gunung ini sering juga disebut dengan Argopuro.
Gunung Argapura merupakan bekas gunung berapi yang sudah tidak aktif lagi.
Gunung ini termasuk bagian dari Pegunungan Iyang yang terletak di kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Berada pada posisi di antara Gunung Semeru dan Gunung Raung. Ada beberapa puncak yang dimiliki oleh gunung ini. Puncak yang terkenal bernama Puncak Rengganis/gunung Welirang(topografichen Dienst 1928). Sedangkan puncak tertingginya berada pada jarak ± 200 m di arah selatan puncak Rengganis. Puncak tertinggi ini bernama Argapoera dan ditandai dengan sebuah tugu ketinggian (triangulasi).
Gunung Argapura mempunyai kawasan hutan Dipterokarp Bukit, hutan Dipterokarp Atas, hutan Montane, dan Hutan Ericaceous atau hutangunung.jalur pendakian bremi.